Thursday, 25 April 2024

Patroli Siang Sat Samapta, Pantau Aktifitas Warga di Wilkum Polres Wonosobo

Must Read

Polres Wonosobo – Personil Sat Samapta Polres Wonosobo giat melaksanakan rutinitas kegiatan Patroli siang untuk memantau aktifitas warga masyarakat dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah Kabupaten Wonosobo. Kamis (02/09) siang.

Patroli Dalmas Sat Samapta Polres Wonosobo kali ini dipimpin Kanit Dalmas 2  Aipda Dhedi bersama lima Personil Samapta Polres Wonosobo dengan sasaran dari Patroli tidak lain komplek tempat keramaian dan obyek vital  dengan mengidentifikasi peluang gangguan kamtibmas sembari melaksanakan pendisiplinan Protokol Kesehatan di kedua wilayah tersebut.

Petugas kemudian mengingatkan masyarakat dengan pesan agar tidak melakukan aktivitas diluar rumah jika tidak sangat penting, mengingat adanya pandemi covid – 19, untuk itu masyarakat diharapakan untuk selalu menjaga kesehatan dan menggunakan masker saat beraktivitas.

Dalam rangka menjaga kamtibmas pada kedua wilayah ini masyarakat dihimbau membantu kepolisian agar tetap menjaga keamanan dengan tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas seperti mengkonsumsi minuman keras dan lain sebagainya.

Pada kesempatan itu Polisi juga meminta masyarakat untuk selalu berkoordinasi dengan aparat keamanan dalam hal ini Polres Wonosobo, apabila ada hal-hal yang mengganggu kamtibmas.

- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest News

Tanah Longsor Di Leksono Timpa Rumah Warga,

Polsek Leksono telah mendatangi TKP terkait insiden tanah longsor di Dusun Rowokele Rt 02 Rw 05 Desa Sawangan Kecamatan...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img