Thursday, 28 March 2024

Sambut HUT Bhayangkara Ke-76, Polres Wonosobo Bersihkan Tempat Ibadah

Must Read

Polres Wonosobo, Polda Jateng- Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-76, Polres Wonosobo menggelar bakti sosial religi pada Jumat (17/6) pagi. Kegiatan bakti sosial religi tersebut dilaksanakan di sejumlah tempat ibadah di Kabupaten Wonosobo usai pelaksanaan apel pagi.

Kapolres Wonosobo melalui Kasat Binmas, AKP Suwandi, menuturkan kegiatan bersih-bersih tempat ibadah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam mengisi peringatan HUT Bhayangkara ke-76 di Polres Wonosobo.

“Sejumlah tempat ibadah yang menjadi sasaran kerja bakti diantaranya adalah Masjid Mujahidin, Gereja Kristen Jawa, Masjid Agung Jami’, gereja Santo Paulus dan Klenteng Hok Hoo Bio Wonosobo,” ungkap Kasat Binmas.

Kasat Binmas berharap, HUT Bhayangkara tahun ini khususnya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Selain berbagai kegiatan lain, kegiatan bersih-bersih tempat ibadah ini juga kami jadikan agenda rutin setiap tahun, semoga dengan adanya kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,” pungkas AKP Suwandi.

- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest News

Gudang Peralatan Pertanian Di Mojotengah Terbakar

Sebuah gudang peralatan pertanian milik Sutrimo warga Dusun Surogaten, Desa Sojopuro, Kecamatan Mojotengah Kabupaten Wonosobo habis terbakar pada Rabu,...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img