Friday, 29 March 2024

Amankan Pentas Musik Dusun Banaran, Polres Wonosobo Terjunkan Ratusan Personel

Must Read

Polres Wonosobo mengerahkan kurang lebih 200 personel dalam rangka pengamanan pentas musik dangdut merdi Dusun Banaran, Garung pada Selasa (12/07) malam.

Pengamanan dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Wonosobo, AKP Harman R. Sitorus. Dalam arahannya, Kabagops menuturkan bahwa penerjunan personel dalam jumlah banyak ini sebagai langkah antisipasi membludaknya penonton.

“Selain karena sudah lama tidak digelar selama pandemi, bintang tamu yang dihadirkan dalam pentas musik ini merupakan grup yang cukup dikenal yaitu New Kendedes, sehingga antusiasme masyarakat dipastikan tinggi,” ungkap Kabagops.

Pihaknya telah memploting personel Polres Wonosobo, Polsek Garung dan Koramil Garung di sejumlah titik rawan. Mulai dari ring 1 A yang paling dekat dengan panggung, hingga pintu masuk lapangan.

Pentas musik yang dilaksanakan sejak pukul 19.00 Wib hingga 00.00 Wib tersebut dipadati kurang lebih 3000 penonton.

Kabagops menambahkan, personel yang bertugas di pintu masuk harus melakukan sejumlah pemeriksaan kepada penonton. Dirinya tidak ingin ada penonton yang membawa miras maupun sajam dan senpi.

“Pentas musik berjalan dengan kondusif meski padat dan antusias, masyarakat mematuhi peraturan dari panitia untuk tidak membawa miras,” pungkas Kabagops.

- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest News

Gudang Peralatan Pertanian Di Mojotengah Terbakar

Sebuah gudang peralatan pertanian milik Sutrimo warga Dusun Surogaten, Desa Sojopuro, Kecamatan Mojotengah Kabupaten Wonosobo habis terbakar pada Rabu,...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img