Friday, 19 April 2024

polsek kepil

Layani Masyarakat Pagi Hari, Polsek Kepil Polres Wonosobo Lakukan AG Pagi

Tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri adalah menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Hal ini telah terpatri dalam hati anggota Polsek Kepil jajaran Polres Wonosobo. Giat pelayanan pagi atau AG pagi sebagai  tindakan nyata yang secara otomatis tanpa perintah sudah timbul dari niat tulus untuk melaksanakan tugas yang menjadi tanggung jawabnya yaitu dalam bentuk pengamanan dan pengaturan lalu lintas pagi hari. Jumat, (06/09). Kapolsek Kepil Iptu Muji Darmaji mengatakan bahwa kegiatan AG pagi merupakan kegiatan rutin setiap hari yang dilakukan oleh seluruh anggota Polsek Kepil. “Pam AG pagi adalah tugas yang tidak berat, kita harus melaksanakan dengan ikhlas dan dengan penuh rasa tanggung jawab, kita niatkan kerja dengan ibadah sehingga  apa yang kita kerjakan merupakan ladang ibadah yang mendapatkan pahala dari Allah SWT.” jelas Iptu Muji Darmaji. Melalui kegiatan ini, Anggota Polsek Kepil yang melaksanakan Pam AG pagi sekaligus menghimbau kepada masyarakat yang ditemui dijalan agar berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas.

About Me

11 POSTS
0 COMMENTS
- Advertisement -spot_img

Latest News

Jajaran Polsek Polres Wonosobo Lakukan Sosialisasi Penerimaan Polri

Dalam upaya mendukung rekrutmen anggota Polri yang berkualitas, jajaran Polsek Polres Wonosobo menggelar kegiatan sosialisasi penerimaan Polri di sejumlah...
- Advertisement -spot_img